Panduan Memperbaiki Nat Rusak. Sebelum Sahabat Indo Material admin pandu untuk cara menambal nat keramik yang rusak, admin ingin membahas manfaat nat keramik. Seperti mungkin sahabat juga ketahui material yang mengisi sela antar (nat) keramik berguna untuk mencegah rembesan atau kebocoran air. Terutama di bagian yang kerap basah, misalnya saja pada kamar mandi atau dapur. Namun tidak hanya itu. Pengisi nat juga berfungsi untuk meningkatkan estetika lantai dan ruangannya.
Pada zaman dahulu, nat keramik umumnya terbuat dari bahan baku semen dan pasir dengan warna keabu-abuan. Kemudian produk semakin berkembang dengan menyajikan warna tertentu untuk meningkatkan keindahan ruangan. Misalnya saja pengisi nat keramik instan dengan warna putih. Selain praktis digunakan biasanya produk tersebut juga mempunyai kemampuan lebih tinggi seperti tahan terhadap cairan pembersih.
Namun apakah Sahabat sudah mengalami nat retak atau terkikis di rumah? Mungkin sebagian dari kita akan merasa masalah seperti itu datang secara tiba-tiba. Jika Sahabat Indo Material mengalaminya, beberapa hal berikut bisa jadi adalah penyebabnya.
- Meletakan beban berat atau berlebih diatas keramik lantai
- Kualitas buruk material pengisi nat keramik
- Menggunakan cairan kimia pembersih lantai yang terlalu keras & merusak
- Pergerakan struktur lantai karena gempa & struktur kurang daktilitas
Setelah mengetahui penyebab-penyebab di atas, selanjutnya adalah langkah perbaikanya. Yaitu sebagai berikut:
1. Memeriksa Area Yang Rusak
Pengisi nat yang rusak bisa tampak kasat mata yaitu hilangnya atau berkurangnya material di sela-sela antar keramik. Bila nat yang rusak adalah bak mandi, Sahabat bisa menemukannya dengan mencari bagian yang bocor. Tandai bagian tersebut untuk untuk diperbaiki nantinya.
2. Bersihkan & Keringkan Area Perbaikan
Bersihkan bagian yang rusak beserta area sekitarnya sebelum melanjutkan ke langkah selanjutnya. Bila area yang natnya rusak adalah area basah seperti kamar madi maka keringkan dulu.
3. Bongkar Material Pengisi Nat Yang Rusak
Nat lama yang sudah retak atau mengalami kerusakan sebaiknya dibongkar agar dapat ditambal dengan lebih mudah dan rapi. Namun, sisa bagian lama yang tampak masih bagus cukup dibiarkan saja.
4. Lakukan Proses Penambalan
Langkah utama dalam panduan memperbaiki nat rusak ini ialah melakukan penambalan dengan menggunakan material pengisi nat keramik untuk menambal bagian yang rusak. Sahabat dapat memakai berbagai produk Tile Grout yang ada di pasaran dengan tetap mempertimbangkan kualitas produknya. Perhatikan juga peruntukan produk untuk dia rea indoor, outdoor atau basah dan keringnya. Beberapa brand seperti AM juga memiliki berbagai warna untuk pengisi nat keramiknya sehingga selain fungsional juga memenuhi unsur estetika.
Celah sambungan keramik atau nat merupakan salah satu bagian bangunan yang mudah mengalami keretakan atau kerusakan. Jika masalah tersebut sampai terjadi maka perlu mengaplikasikan penambalan pengisi nat keramik dengan produk yang berkualitas baik dan dengan cara yang tepat.
“Panduan Memperbaiki Nat Rusak” adalah pengembangan materi dari ambpi.com dan sumber lainnya.